Home / DAERAH / Tulang Bawang Barat / Warga Tiyuh Penumangan Lakukan Gotong Royong dan Penimbunan Jalan

Warga Tiyuh Penumangan Lakukan Gotong Royong dan Penimbunan Jalan

image_pdfimage_print

Tulang Bawang Barat: Detikperu.com- Warga dan aparatur Tiyuh (red-desa) Penumangan Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tulang Bawang Barat melakukan gotong royong membersihkan lingkungan Balai Tiyuh dan giat menimbun jalan berlubang yang berada di jalan poros Tiyuh setempat., Jumat (19/03/2021).

Kegiatan yang dipimpin langsung dipimpin oleh Pj. Kepala Tiyuh Penumangan tersebut dihadiri oleh seluruh aparatur dan warga Tiyuh Penumangan.

Indah Fitriani, S.Pd. Selaku Kepalo Tiyuh Penumangan mengatakan kegiatan ini untuk menjaga kebersihan Tiyuh dan Penimbunan jalan berlubang ini untuk menghindari terjadinya kecelakaan.

“Kegiatan gotong Royong ini untuk menjaga kebersihan Tiyuh, mudah-mudahan dengan tetap kita menjaga kebersihan kita dapat sehat selalu,”

“dan penimbunan jalan ini kita lakukan untuk antisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas di kemudian hari,” Katanya.

Lanjutnya,” saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Tiyuh Penumangan dan Aparatur yang telah meluangkan waktunya untuk mengikuti kegiatan ini, sehingga kita dapat berkumpul bersama disini, ini kan bukti bahwa kita solid.” Pungkasnya. (Firman)

Spread the love
https://www.lampungvisual.com/

About admin2020

Check Also

Tekab 308 Presisi Polres Tulang Bawang Tangkap Pelaku Curanmor Kurang Dari 24 Jam

Tulang Bawang, Detikperunews.com- Team Khusus Anti Bandit (Tekab) 308 Presisi Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *