Gunung Alip: Detikperu.com- Ketua TP PKK Tanggamus Hj. Sri Nilawati Syafi’i, menghadiri dan mendampingi Jajaran TP PKK Tanggamus untuk mengikuti Vaksinasi Covid-19 tahap kedua bagi pelayan publik, yang ditempatkan di Puskesmas Kedaloman, Kecamatan Gunung Alip, Selasa (9/3/2021).
Hj. Sri Nilawati, disela kegiatan menyampaikan bahwa jajaran TP PKK Tanggamus ikut serta mensukseskan program vaksinasi, baik dengan mengikuti vaksinasi maupun mensosialisasikannya kepada masyarakat.
“Setelah divaksin Covid 19 ini, kita bisa memberikan contoh bahwa vaksinasi aman dan halal. Jadi masyarakat jangan takut untuk divaksin, karena ini upaya pemerintah untuk memutus mata rantai Covid 19,” kata Sri.
Sri juga mengingatkan bahwa meskipun sudah divaksin, tetap harus menerapkan protokol kesehatan dengan 5 M.
“Kita berdoa, semoga wabah pandemi Covid 19 ini cepat berakhir, dan ekonomi masyarakat kembali membaik dan Kabupaten Tanggamus kembali aman dan sehat.” Tandasnya. (Anggalia/Arif)