Tulang Bawang Barat: Detikperu.com- Sekdakab Tulang Bawang Barat Novriwan Jaya memimpin jalannya Rapat Koordinasi dan evaluasi Pelaksanaan PPKM berbasis mikro serta pelaksanaan dan capaian vaksin di Kabupaten Tulang Bawang Barat yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati setempat. Senin (25/10)
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Forkopimda, Asisten I,II,III, Inspektorat, Kepala BPBD, Kadis Kesehatan, Kadis Kominfo, Kepala DPMT, Kadis Pendidikan, Kadis Sosial, Kepala Disdukcapil, Kepala Dispora, Kadis Koperindag, Kasat Pol PP, Kepala BPKAD, Kabag Tapem dan seluruh Camat Kabupaten Tulang Bawang Barat
Sekdakab Tulang Bawang Barat menegaskan agar seluruh jajaran terkait pelaksanaan vaksin saling berkoordinasi dan menyamakan data pencapaian vaksin, baik data yang secara manual maupun data secara online yang ada di daerah dengan Provinsi.
Kemudian kita harus terus mensosialisasikan atau meluruskan terkait tentang animo masyarakat terhadap vaksin yang akhir-akhir ini kurang baik, yang kedepannya dikhawatirkan akan menguranginya keinginan masyarakat untuk melakukan vaksin
“yang mana vaksin yang bagus itu memang harus ada efeknya, justru yang tidak ada efeknya itu harus kita pertanyakan. Sebagai contohnya kita minum obat pun harus ada reaksinya atau anak bayi yang divaksin polio, cacar pun setelahnya pasti ada efek demam, justru itu yang bagus. “tegas Sekda.
Selanjutnya Sekdakab Tulang Bawang Barat berharap kepada TNI-POLRI, para Camat, Pemerintahan Tiyuh dan dinas terkait agar seluruh elemen masyarakat disosialisasikan efek dari vaksin dan kerja dari vaksin tersebut, jangan sampai tanggapan atau hal-hal yang tidak benar membuat keinginan masyarakat untuk vaksin menurun bahkan sampai ketakutan. Ujar Sekda. (Firman)