Home / DAERAH / Tulang Bawang / Polda Lampung Lakukan Studi Kelayakan dan Pengkajian Dua Polsek di Polres Tulang Bawang

Polda Lampung Lakukan Studi Kelayakan dan Pengkajian Dua Polsek di Polres Tulang Bawang

image_pdfimage_print

Tulang Bawang: Detikperu.com- Polda Lampung melalui Bagian Strajemen Biro Rena melakukan studi kelayakan dan pengkajian guna peningkatan Tipologi dua Polsek yang ada di wilayah hukum Polres Tulang Bawang.

Studi kelayakan dan pengkajian ini akan berlangsung selama dua hari yakni Rabu (01/09/2021) dan Kamis (02/09/2021). Hari pertama ini tim akan menuju ke Polsek Gedung Aji dan selanjutnya menuju ke Polsek Rawa Pitu.

Kapolres Tulang Bawang AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, menyambut langsung kedatangan tim saat tiba di Mapolres setempat, dan kegiatan berlanjut di ruang rapat utama (Rupattama) Wira Satya.

“Kami ucapkan selamat datang kepada Ketua Tim yakni Kabag Strajemen Rorena AKBP Dasep Wahyu Permadi, S.P, S.H, beserta rombongan di Mapolres Tulang Bawang,” ujar Wakapolres Kompol Nelson F Manik, SH, mewakili Kapolres dalam sambutannya.

Lanjut Kompol Nelson, seyogyanya Pak Kapolres yang mendampingi langsung tim ini karena berhubung ada suatu hal yang tidak bisa ditinggalkan sehingga diwakilkan kepada Wakapolres.

“Kami disini siap mendengarkan arahan dari Ketua Tim terkait peningkatan Tipologi dua polsek yakni Polsek Gedung Aji dan Polsek Rawa Pitu dari tipe D menjadi tipe C,” imbuhnya.

Ditempat yang sama, Ketua Tim AKBP Dasep dalam arahannya mengatakan, pada Perkap Nomor 23 tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) pada tingkat Kepolisian Resor (Polres) dan Kepolisian Sektor (Polsek), polsek yang akan ditingkatkan Tipologinya dulu disebut Polsek Pra Rural.

“Sejak diberlakukannya Perpol Nomor 2 tahun 2021 tentang SOTK pada tingkat Polres dan Polsek, Polsek tersebut sekarang disebut Polsek tipe D. Tujuan dari kedatangan kami ini adalah untuk melakukan studi kelayakan dan pengkajian sehingga dua Polsek yakni Polsek Gedung Aji dan Polsek Rawa Pitu nantinya menjadi Polsek tipe C,” ucapnya.

Kabag Strajemen menjelaskan, untuk peningkatan Tipologi dua Polsek ini harus memenuhi syarat yang telah ditentukan berikut dengan data pendukungnya.

“Untuk itu kami selain mendengarkan pemaparan langsung dari dua Kapolsek, nantinya juga akan melihat langsung ke lokasi agar penilaian yang kami berikan menjadi lebih objektif serta dapat dipertanggung jawabkan sesuai dengan data pendukungnya,” jelas AKBP Dasep.

Kegiatan kemudian berlanjut dengan mendengarkan pemaparan dari Kapolsek Gedung Aji dan Kapolsek Rawa Pitu, setelah itu tim ini akan melihat langsung ke lokasi tempat beradanya dua Polsek tersebut.(*)

Spread the love
https://www.lampungvisual.com/

About admin2020

Check Also

Pimpin Upacara Peringatan Hari Ibu Ke-96 Tahun 2024, AKBP James: PHI Milik Kita Semua

Tulang Bawang, Detikperunews.com- Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menggelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-96 Tahun …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *