Tulang Bawang Barat: detikperu.com- Dalam rangka Silaturahmi untuk menjalin kemitraan dengan baik Novriwan Jaya PJ. Sekretaris Daerah Tulang Bawang Barat dengan Forum Ajoi (Aliansi Jurnalis Online Indonesia) setempat dengan agenda makan-makan bersama di Rumah makan Seruit Qyai, Kelurahan Panaragan Jaya Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tulang Bawang Barat. Selasa (06/10/2020).
Dalam kesempatan itu Erwansyah ketua DPC Aliansi Jurnalis Online Indonesia (AJOI) Tubaba memberikan sambutan dan sekaligus menyampaikan beberapa program unggulan dari forum Ajoi salah satunya yaitu kegiatan acara talk show yang rencananya dalam waktu dekat ini akan segera launching.
“Saya di sini mewakili semua anggota Ajoi mengucapkan banyak terima kasih kepada PJ. Sekda beserta rombongan atas waktunya untuk Silaturahmi dengan kami forum Ajoi Alhamdulillah kita semua hadir dalam keadaan sehat dan tidak ada halangan sedikit pun,”ujarnya.
“Ada pun yang ingin saya sampaikan langsung kepada PJ. Sekda bahwa kami ada program unggulan yaitu kegiatan acara talk show yang rencana akan segera launching dalam waktu dekat ini dan tujuan kami adalah memberikan warna organisasi Tubaba dan salah satunya kontribusi kami dengan pemerintahan Kabupaten yang kita cintai ini karena itu kami juga berharap tentu dukungan pemerintah setempat agar program unggulan kami bisa berjalan sebagaimana mestinya,” Ucapnya.
Sedangkan di tempat yang sama Novriwan Jaya PJ. Sekda Alhamdulillah merespon dengan baik.
“Saya perwakilan dari pemerintahan kabupaten Tubaba siap untuk memberikan dukungan kegiatan program unggulan Ajoi sebagaimana mestinya karena itu salah satunya program yang bagus mudah-mudahan bisa memberikan manfaat positif bagi Masyarakat luas dan memberikan berita yang sifatnya membangun serta memajukan kabupaten Tubaba yang kita cintai ini.”ungkapnya.
Penulis: Firman