Wonogiri: detikperu.com-
Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Forkopimcam Pracimantoro yang tergabung dalam gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kecamatan Pracimantoro beserta anggota PMI serta BPBD Kabupaten Wonogiri melaksanakan penyemprotan desinfektan, Kamis(13/08/2020).
Kegiatan tersebut diikuti oleh Camat Pracimantoro Warsito, PMI Wonogiri Warjo, Kepala UPTD Puskesmas 1 Pracimantoro Dr. Dwi Cahyo Indriyanto, Danramil 13/Pracimantoro yang diwakili Batuud Pelda Rohmat beserta anggota, Kapolsek Pracimantoro AKP Setyono, anggota BPBD Wonogiri.
Pelda Rohmat menjelaskan, pelaksanaan penyemprotan disinfektan menyasar area kantor pendopo Kecamatan Pracimantoro, sekitaran pasar Pracimantoro dan terminal Pracimantoro serta pasar hewan Pracimantoro.
Batuud menambahkan, dengan adanya penyemprotan desinfektan yang secara rutin dilaksanakan, diharapkan masyarakat khususnya yang berada di Kecamatan Pracimantoro akan terbebas dari Covid-19,
Penulis: (Arda 72 Pendim Surakarta).