Home / NASIONAL / Koramil 04/Nguntoronadi Beserta Forkopimcam Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

Koramil 04/Nguntoronadi Beserta Forkopimcam Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

image_pdfimage_print

Wonogiri: Detikperu.com– Koramil 04/Nguntoronadi beserta jajaran Forkopimcam memantau langsung pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis II dengan sasaran Lansia, Masyarakat umum dan remaja dosis 2 yang bertempat di Pendopo Kecamatan Nguntoronadi, Rabu(29/9).

Kegiatan vaksinasi diikuti sebanyak 543 orang dan semua berhasil mendapatkan vaksinasi setelah dinyatakan memenuhi syarat sesuai ketentuan dari petugas vaksinator, dengan petugas vaksinasi dari Puskesmas Nguntoronadi I dan Puskesmas Nguntoronadi II.

Ditempat Anggota Koramil 04/Nguntoronadi Serma Memed mengatakan, kegiatan pemantauan dan pendampingan yang dilakukan dalam rangka memastikan agar pelaksanaan Vaksinasi tersebut dapat berjalan dengan tertib serta mematuhi protokol kesehatan.

Sementara itu di tempat terpisah Danramil Kapten Inf Budi Utama sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan vaksinasi, dirinya berharap semoga dengan adanya vaksinasi ini masyarakat Kecamatan Nguntoronadi dapat terhindar dari Covid-19.

“Saya pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan jangan sampai lengah, walaupun sudah mendapatkan vaksin Covid-19 “, pungkasnya.

Penulis: (Arda 72)

Spread the love
https://www.lampungvisual.com/

About admin2020

Check Also

Tahun 2025 Saatnya Teknologi Pendidikan Masuk Kelas

Detikperunews.com- Sesuai arahan Presiden Prabowo di hari Guru Nasional, 25 November 2024, menyampaikan bahwa teknologi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *