Tulang Bawang: Detikperu.com- Bupati Tulang Bawang Hj.Winarti, SE., MH memberikan sosialisasi penerapan protokol kesehatan, Pembagian masker dan Realisasi 25 program BMW dilaksanakan Kampung Tunggal Warga, kecamatan Banjar Agung kabupaten Tulang Bawang , Rabu (10/02/2021)
” keselamatan Rakyat itu diatas segalanya ” saya meminta kepada OPD terkait, TNI dan Polri kita bergerak terus menerus dan jangan putus semangat dalam memutuskan rantai Covid 19 di kabupaten Tulang Bawang,” ungkap Bupati.
“Kabupaten Tulang Bawang adalah milik kita bersama, kalau kita tidak mengadakan edukasi dan juga sosialisasi terus menerus mengingatkan pasti ada yang lupa dan lalai,” paparnya.
“Dengan kerjasama kita semua, Tulang bawang satu satunya kabupaten dan pertama di provinsi Lampung yang sudah menyalurkan Dana Desa Tahap I, dengan program Usaha ekonomi kreatif semoga dapat menstabilkan perekonomian di masa pandemi covid-19.”Pungkasnya.
Dalam 25 program unggulan , FKUB juga ikut serta berperan dalam membangun Taman Merah Putih
Dalam acara tersebut Bupati didampingi , Plt.Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra (Dr. Achmad Suharyo, M.Si), Staf ahli Bid. Hukum, politik dan pemerintahan ( Saut Sinurat, SH ), dan pejabat tinggi pratama di lingkup pemerintah kabupaten Tulangbawang Wakil ketua FKUB , Sekcam se Tulang Bawang, Ketua PKK se Tulang Bawang , dan Media massa. (Herli)