Home / NASIONAL / Babinsa Kepatihan Kulon Melaksanakan Takziah Sebagai Bentuk Empati Kepada Warganya

Babinsa Kepatihan Kulon Melaksanakan Takziah Sebagai Bentuk Empati Kepada Warganya

image_pdfimage_print

Surakarta: detikperu.com- Babinsa Kelurahan Kepatihan Kulon Koramil 04/Jebres Kodim 0735 Surakarta Serma Teguh S. menghadiri takziah alm Dwi Anggoro umur 35 th Direktur Kimia Farma Bogor karena sakit asam lambung. Rabu, (4/11/2020) pukul 09:30 wib s.d. selesai.

Serma Teguh mengatakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa terhadap warga desa binaan yang mengalami musibah kematian adalah ikut melaksanakan takziah, dengan takziyah diharapkan seorang Babinsa lebih dekat dengan warganya bisa merasakan kesedihan warga binaan yang terkena musibah.

“Kegiatan takziah merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap warga binaanya, selain memberikan dukungan moril kepada keluarga juga sebagai sarana untuk berinteraksi dengan warga masyarakat sekitar.”tuturnya.

Apresiasi yang cukup baik dari warga masyarakat karena kepedulian Babinsa tersebut dapat membangun terus Komunikasi Sosial dan Kedekatan Babinsa dengan warga di desa binaannya sehingga dapat tercipta kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

“Disela-sela takziah kami juga menghimbau kepada warga yang sedang melaksanakan takziah agar tetap mengedepankan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak.”pungkas Teguh.

Penulis: (Arda 72)

Spread the love
https://www.lampungvisual.com/

About sub admin

Check Also

Tahun 2025 Saatnya Teknologi Pendidikan Masuk Kelas

Detikperunews.com- Sesuai arahan Presiden Prabowo di hari Guru Nasional, 25 November 2024, menyampaikan bahwa teknologi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *