Home / NASIONAL / Anggota Koramil 17/Sidoharjo Dampingi Proses Pemakaman Jenazah Dengan Standar Covid-19

Anggota Koramil 17/Sidoharjo Dampingi Proses Pemakaman Jenazah Dengan Standar Covid-19

image_pdfimage_print

Wonogiri: Detikperu.com– Anggota Koramil 17/Sidoharjo yang dipimpin Pelda Kahana melaksanakan pendampingan pemakaman salah satu warga dengan protokol Covid-19 di TPU Burban, Bakalan Wetan RT 01/03, Kelurahan Sidoharjo, Kecamatan Sidoharjo, Selasa(9/2).

Selama proses pemakaman jenazah, anggota Koramil 17/Sidoharjo beserta petugas lainnya ikut mendampingi sampai kegiatan proses pemakaman selesai.

Danramil 17/Sidoharjo Lettu Inf Toto Mardoyo membenarkan anggotanya melaksanakan pengamanan dalam pemakaman warga dengan prosedur Covid-19.

“ Anggota Koramil melaksanakan pengamanan dan pendampingan dalam melaksanakan pemakaman jenazah sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan,” ucapnya.

Danramil menambahkan, selama proses pemakaman tidak ada penolakan dari pihak keluarga maupun warga masyarakat sekitar, pemakaman dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa adanya gangguan yang berarti.

Turut hadir dalam prosesi pemakaman, anggota Polsek Sidoharjo Iptu Wahyu beserta anggota, Ketua Lingkungan Bakalan Wetan Wiyanto.

Penulis: (Arda 72).

Spread the love
https://www.lampungvisual.com/

About admin2020

Check Also

Tahun 2025 Saatnya Teknologi Pendidikan Masuk Kelas

Detikperunews.com- Sesuai arahan Presiden Prabowo di hari Guru Nasional, 25 November 2024, menyampaikan bahwa teknologi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *